Partai Hanura Singkawang Gelar Acara Ulang Tahun ke-19 Dengan Pemotongan Tumpeng
Singkawang, Kalbar [SKN] – Partai Hanura Kota Singkawang merayakan ulang tahun ke-19 bertempat di jalan Ponegoro kantor sekretariat DPC Partai Hanura Kota Singkawang, Kalimantan Barat, pada Kamis (08/01/2026)
Acara yang diawali dengan sambutan dari Ketua DPC Partai Hanura Kota Singkawang, Amirudin M. Yamin, yang dilanjutkan dengan sambutan dari Wakil Wali Kota Singkawang sebagai partai koalisi. Acara kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai tanda ucapan rasa syukur kepada Allah SWT atas keberlangsungan partai Hanura dalam berkarya untuk kemajuan bangsa dan negara.
Baca juga :
“Sejak berdirinya partai Hanura sampai saat ini, kita masih bisa berkarya untuk kemajuan bangsa dan negara,” ungkap Ketua DPC. Acara ulang tahun ini dihadiri oleh beberapa tamu undangan, termasuk Wakil Wali Kota Singkawang, Muhamadin, S.E., M.H., dan perwakilan DPD Partai Hanura Kalimantan Barat, antara lain Kepala Sekretariat DPD, Drs. Nurul Chair, Wakil Bapilu DPD, Drs. Budiman Tahir, serta seluruh kader partai Hanura pengurus kecamatan hingga ranting tingkat kelurahan se-Kota Singkawang.
Dalam kesempatan ini, Partai Hanura Singkawang juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Singkawang atas dukungan dan kepercayaan yang telah diberikan selama ini. Semoga dengan semangat ulang tahun ke-19 ini, Partai Hanura dapat terus berkarya dan memberikan kontribusi yang lebih besar bagi kemajuan bangsa dan negara. “Semoga Partai Hanura semakin jaya, semakin maju, dan semakin solid dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat,” harap Ketua DPC.
Dengan mengusung tema “Berkarya untuk Kemajuan Bangsa dan Negara”, Partai Hanura Singkawang berkomitmen untuk terus bekerja keras dan berinovasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Semoga dengan semangat dan komitmen ini, Partai Hanura dapat menjadi partai yang lebih kuat dan lebih dipercaya oleh masyarakat.
( Heruskn86 )
