Pangdam XII/Tpr Terima Kunjungan Perdana Danlanud Supadio

0
Compress_20250515_164325_5973

Kubu Raya, Kalbar [SKN] – Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Jamallulael, S.Sos., M.Si., menerima kunjungan Komandan Lanud (Danlanud) Supadio, Kolonel Pnb Sidik Setiyono, S.E., M.Han. Bertempat di Lobby Kehormatan, Makodam XII/Tpr, Sungai Raya, Kubu Raya, Kalimantan Barat, pada Kamis (15/5/2025).

Kedatangan Danlanud Supadio beserta rombongan disambut langsung oleh Pangdam XII/Tpr bersama para pejabat utama Kodam XII/Tpr. Ini merupakan kunjungan perdana Kolonel Pnb Sidik Setiyono ke Makodam XII/Tpr setelah resmi menjabat Danlanud Supadio.

Usai pertemuan, Wakapendam Letkol Inf Agung Widi Palupi, S.I.P., mengungkapkan, selain perkenalan, kunjungan Danlanud Supadio kali ini juga dalam rangka mempererat silaturahmi serta meningkatkan sinergitas yang telah terjalin selama ini antara Kodam XII/Tpr dan Lanud Supadio.

“Pertemuan ini utamanya untuk memperkuat sinergitas dan kerjasama di berbagai bidang, terutama dalam menjaga stabilitas keamanan dan kedaulatan wilayah, khususnya di wilayah Kalimantan Barat,” ungkap Letkol Inf Agung Widi Palupi.

Sumber : Pendam XII/Tpr

( Heruskn86/Sri Astuti )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *